Selasa, 13 September 2016

16 Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya Pada Anak Dan Dewasa

Jenis Jenis Penyakit Kulit memang bervariasi dan tergolong banyak, sehingga beberapa menunjukkan indikasi penyakit kulit yang berat atau ringan. Penyebabnya pun tidak sedikit mulai dari alergi, bakteri, jamur atau virus yang dapat menyerang anak-anak dan orang dewasa. Umumnya, penyakit ini sering menyerang tubuh yang kurang bersih atau yang memiliki daya tahan tubuh lemah. Penyakit kulit memang benar-benar menyiksa yang bahkan bisa sampai mengganggu aktifitas anda sehari-hari.

Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa

Berikut informasi tentang jenis jenis penyakit kulit dan contohnya sering sekali menyerang kulit  anda memiliki, kami sengaja mengangkat topik ini agar anda memilik wawasan dan pengetahuan lebih tentang masalah yang seringkali dianggap remeh ini.

Macam macam penyakit kulit dan gambarnya

1. Bisul
Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa
Bisul muncul karena adanya infeksi bakteri yang disebut staphylococcus aureus. Ciri-cirinya cukup khas yaitu adanya benjolan besar dengan kulit tampak memerah dan didalamnya terdapat nanah. Bisul selalu muncul di bagian tubuh yang lembab seperti lipatan paha, ketiak, pantat, leher dan bahkan di kepala.

Faktor utama yang menyebabkan bisul adalah karena kebersihan diri kurang terjaga, adanya bahan kosmetik yang menyumbat pori-pori, pelemahan diabetes dan adanya luka yang menginfeksi. Untuk itu, anda harus menjaga kebersihan serta menjaga sistem kekebalan tubuh dengan mengkonsumsi banyak buah.

2. Kurap
Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa
Kurap adalah penyakit kulit yang muncul karena jamur. Gejalanya yang khas adalah adaya lingkaran-lingkaran di bagian tubuh yang disertai bercak putih. Selain menimbulkan rasa gatal dan berair, penyakit kulit ini membuat bagian kulit tampak tebal.
Biasanya, kurap muncul di bagian kulit kepala atau tekuk leher karena kurang menjaga kebersihan.

3. Kudis
Macam-macam Penyakit Kulit Dan Gambarnya  Pada Anak Dan Dewasa
Jenis jenis penyakit kulit di kaki dan lainnya selanjutnya adalah kudis yang muncul karena adanya serangan sarcoptes scanbie var hominis. Gejalanya adalah munculnya rasa gatal di kulit terutama saat malam hari. Masalah ini muncul di bagian sela-sela tangan, pinggang, ketiak, jari kaki atau bagian lainnya karena kurang menjaga kebersihan.

Kudis adalah penyakit kulit yang menular yang terjadi dari kontak tubuh baik secara sengaja atau tidak.

4. Jerawat
Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa
Jerawat adalah salah satu jenis jenis penyakit kulit di wajah yang umum dan lumrah terjadi pada kalangan dewasa. jerawat muncul karena adanya bakteri yang berkembang di pori-pori sehingga menimbulkan masalah jerawat.

Jerawat juga dapat tumbuh di tubuh. Masalah ini sebenarnya bisa dihindari jika anda rajin mencuci muka dan menjaga kebersihan.

5. Herpes
16 Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa
Jenis Penyakit Kulit pada Dewasa yang ke-5 adalah Herpes. Herpes bisa disebabkan oleh dua hal yaitu infeksi bakteri atau infeksi virus. Jika disebabkan oleh virus, masih terbagi menjadi dua yaitu virus herpes simpleks atau HSV dan virus varicella zoster.





6. Campak
Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa
Campak adalah jenis jenis penyakit kulit yang bisa menyerang kalangan dewasa dan anak-anak. Penyebabnya adalah virus sehingga termasuk dalam kategori penyakit menular. Gejala yang dialami adalah nafsu makan menjadi turun, bersin, pilek, demam, lesu dan adanya radang mata. Beberapa hari setelah gejala awal tampak, muncul ruam merah yang cukup gatal di bagian tubuh tertentu.

7. Cacar air
Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa
Jenis Penyakit Kulit pada anak salah satunya cacar. Cacar air juga disebabkan oleh virus. Cacar air yang muncul pada tubuh akan memberikan beberapa gejala seperti demam dan kemudian disusul bintik-bintik merah dengan benjolan berisi air yang bisa menyebar dengan cepat.
Saat cacar air tampak ada di kulit, sebaiknya hindari menggaruk bagian tersebut, sebab nantinya jika virus menghilang maka akan menimbulkan bekas. Perlahan namun pasti, bintik-bintik ini bisa kering. Jadi, pastikan terus mengkonsumsi vitamin seperti buah-buahan dan percepat proses penyembuhan dengan banyak istirahat.

8. Ketombe
Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa
Mungkin terdengar aneh jika ada jenis jenis penyakit kulit seperti ketombe. Ya, penyakit ini seperti ketombe dengan gejala kulit tampak memerah, bersisik, gatal, bau dan berminyak. Diduga penyebabnya adalah seboroid yang bisa muncul di kulit kepala.





9. Panu
Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa
Panu yang kerap menjadi masalah bagi banyak orang terjadi karena adanya infeksi jamur. Disebut panu jika muncul bercak putih dan terasa gatal ketika berkeringat. Bercak ini bisa berwarna putih, merah atau cokelat.
Munculnya panu di kulit tubuh adalah karena kurang menjaga kebersihan. Untuk itu, anda harus segera mengatasi panu supaya tidak cepat menyebar ke bagian tubuh lainnya misalnya dengan menggunakan daun sirih dan dicampur kapur sirih untuk dioleskan di bagian panu tersebut. Atau, anda juga bisa menggunakan salep panu atau anti jamur yang bisa ditemukan dengan mudah di apotik.
10. Sariawan
Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa
Sariawan tergolong sebagai jenis penyakit kulit. Sariawan bisa muncul karena adanya masalah pembengkakan di jaringan lunak. Selain menimbulkan rasa sakit pada bibir atau mulut, kulit tampak mengalami luka terbuka dan bisa menyerang kalangan anak-anak atau dewasa.




11. Kutil
Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa
Penyakit kulit ini muncul karena adanya virus huma papillmavirus. Penyakit ini disebabkan oleh virus sehingga bisa menular. Banyak orang yang merasa terganggu karena tampak muncul benjolan di bagian tertentu sehingga dapat membuat rasa percaya diri penderitanya menurun.


 

12. Impetigo
Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa
Jenis jenis penyakit kulit berikutnya adalah impetigo yang bisa muncul karena dua bakteri yaitu staphylococcus pyogenes dan juga staphylococcus aureus. Sehingga, penanganan dan perawatan yang dilakukan sangat bergantung pada bakteri apa yang menyerang. Untuk itu, dibutuhkan pemeriksaan medis terlebih dahulu untuk mengetahui nama bakterinya. Jenis penyakit ini juga menular dan bisa terjadi pada anak-anak, bayi yang baru lahir tetapi jarang menyerang orang dewasa. Biasnya bisa muncul di wajah, tangan atau leher tetapi bisa sembuh dengan sendirinya dalam hitungan minggu.

13. Eksim
Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa
Eksim adalah salah satu jenis jenis penyakit kulit yang disertai rasa gatal pada kulit sehingga kulit tampak merah, bersisik, pecah-pecah serta terdapat gelembung-gelembung kecil yang didalamnya terdapat nanah atau air. Eksim bisa muncul di bagian telinga, lipatan paha, kaki dan juga tangan.

14. Psoriasis
Psoriasis adalah jenis penyakit kulit yang cukup sulit untuk didiagnosa. Walaupun penyakit ini tidak menular, tetapi akan tampak bercak merah atau sisik putih yang tebal dan terus menempel berlapis-lapis. Saat anda menggaruknya, maka sisik putihnya tampak rontok.

15. Melanoma
Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa
Melanoma adalah jenis jenis penyakit kulit yang harus diwaspadai karena cukup berbaya dan memicu kanker kulit. Penyakit ini harus segera diatasi, atau kalau tidak malah dapat menyebabkan kematian.
Gejala awalnya adalah seperti tahi lalat yang terus berkembang. Tahi lalat menjadi membesar dan bahkan berubah warna atau mengalami peradangan.

Melanoma tergolong sebagai penyakit kanker kulit yang beresiko tinggi dan bisa membuat kulit tampak berubah secara tiba-tiba.

16. Seborrheic keratosis
Jenis-Jenis Penyakit Kulit Dan Gambar Contohnya  Pada Anak Dan Dewasa
Jenis jenis penyakit kulit yang tidak berbahaya adalah seborrheic keratosis, namun akan membuat anda merasa minder dan tidak percaya diri. Tentu saja, penyakit ini sedikit mirip dengan melanoma dalam hal penampakan, tetapi sebenarnya berbeda.



Itulah beberapa jenis jenis penyakit kulit dan Gambarnya yang bisa terjadi pada anak-anak dan dewasa. Saat muncul gangguan kulit, waspada dan segera konsultasi dengan dokter. Jangan meremehkan sebab tidak hanya mengganggu penampilan, penyakit kulit juga menandakan bahwa anda kurang menjaga kebersihan tubuh dan kebiasaan seperti ini akan memicu masalah kesehatan lainya. Semoga artike kesehatan kulit dari www.obatgatal2.com bermanfaat!
Continue reading

Senin, 05 September 2016

Jenis, Ciri-Ciri, Penyebab Biang Keringat Pada Bayi Dan Cara Mengatasinya

Biang keringat pada bayi seringkali disepelakan dan dianggap hal yang biasa. Biang keringat tentu saja menyerang bagian kulit karena keringat sendiri dikeluarkan melalui pori-pori di kulit. Pada bayi, keringat ini kadang menimbulkan reaksi seperti gatal, infeksi, ruam, dan lainnya yang mengganggu kenyamanan serta kesehatan bayi itu sendiri. Hal ini tentu saja bukan hal sepele karena bayi akan terus rewel dan tidak nyaman dengan kondisinya. Dan bila dibiarkan lebih lanjut maka infeksi bisa saja semakin parah.

Jenis, Ciri-Ciri, Penyebab Biang Keringat Pada Bayi Dan Cara Mengatasinya

biang keringat pada bayi 0-1 tahun ditandai dengan bintik-bintik merah atau ruam disekitar pipi, kepala, serta leher. Bahkan punggung dan perut seringkali diserang. Biang keringat memiliki nama medis Miliaria. Sebenarnya Miliria ini bisa menimpa siapapun tidak mengenal usia dan gender. Namun kasus Milaria ini lebih sering ditemukan pada bayi karena kulitnya yang masih sensitif. Sehingga kulit bayi lebih reaktif terhadap bakteri pada keringat. Sistem imun bayi juga belum cukup berkembang dengan baik sehingga menyebabkannya lebih rentan terhadap serangan biang keringat.

Jenis, Ciri-Ciri, Penyebab Biang Keringat Pada Bayi Dan Cara Mengatasinya

Jenis-jenis Biang Keringat Pada Bayi

Untuk bisa lebih mengenal biang keringat pada bayi dan biang keringat lainnya, berikut adalah beberapa jenis biang keringat berikut dengan ciri-ciri yang timbul serta penyebabnya:

1. Miliria Kristalina
Jenis biang keringat ini bisa dikatakan jenis biang keringat dengan tingkat keparahan yang paling ringan. Yang dipengaruhi oleh biang keringat pada tahap ini baru sampai pada saluran keringat lapisan kulit paling luar saja. 

 Ciri-Ciri Biang Keringat ini

Ciri-ciri yang ditimbulkan dari jenis miliria yang satu ini ialah timbulnya bercak atau bintil berisi cairan. Cairan tersebut memiliki warna yang jernih. Namun bintil tersebut lebih cenderung mudah pecah.
Miliria Kristalina ini biasanya lebih sering ditemukan pada bayi. Meskipun biasanya biang keringat terasa gatal, namun untuk jenis Miliria Kristalina tidak muncul sensasi gatal. Bahkan ia juga tidak menimbulkan rasa sakit. Biasanya biang keringat jenis ini mudah hilang dengan sendirinya.

2. Miliria Rubra
Jenis selanjutnya adalah Miliria Rubra yang memiliki tingkat keparahan lebih tinggi dibanding Miliria Kristalina. Ia terjadi pada lapisan kulit yang lebih dalam. Biasanya kulit yang terkena adalah kulit dengan yang paling rentan dengan suhu yang lembab atau panas. 

  Tanda-tanda Biang Keringat ini

Jenis biang keringat pada bayi baru lahir yang satu ini memiliki ciri adanya bintil-bintil merah yang muncul. Bintil-bintil tersebut menimbulkan sensasi perih dan gatal yang cukup mengganggu.
Biasanya pada tahap yang lebih parah kulit akan mengalami peradangan atau inflamasi ditandai dengan adanya pembengkakan pada kulit berwarna merah. Adanya inflamasi ini menghalangi kulit untuk mengeluarkan keringat sehingga kulit akan semakin terasa perih dan sakit. Penyebab gangguan ini bisa terjadi pada bayi karena popok atau pakaian yang kurang bersih.

2. Miliaria Pustulosa
Berikutnya adalah Miliaria Pustulosa yang merupakan jenis biang keringat pada bayi dan dewasa lainnya. Ini merupakan tahap lanjutan dari Miliaria Rubra. Pada tahap ini, kulit akan mengalami peradangan yang lebih parah dari sebelumnya. Selain itu biasanya pada tahap ini akan muncul bintil berisi nanah yang terasa gatal serta sakit.
Bintil yang berisi nanah tersebutlah yang disebut dengan pustul yang menjadi asal muasal penyebutan jenis biang keringat ini. Jika ini terjadi pada orang dewasa mungkin sensasi gatal dan perih bisa ditahan. Namun bayi akan terus menangis jika sudah pada tahap ini.

2. Miliaria Profunda
Karena jenis biang keringat pada bayi dan dewasa ini diurutkan berdasarkan tingkat keparahannya, maka jenis Miliaria Profunda adalah jenis biang keringat yang paling parah dibanding jenis-jenis sebelumnya. Biang keringat ini berdampak pada lapisan kulit yang lebih dalam atau dermis. Biasanya kondisi ini ditandai dengan munculnya bintil merah yang memiliki ukuran lebih besar.
Namun yang perlu diketahui adalah jenis Miliaria yang satu ini sangat jarang terjadi bahkan pada orang dewasa. Sehingga kemungkinan bayi mendapatkan kondisi seperti ini sangatlah kecil. Biasanya masalah pada kulit ini muncul pada orang dewasa yang memiliki intensitas aktivitas fisik yang tinggi disertai dengan paparan sinar matahari. Sehingga kulit banyak mengeluarkan keringat berlebih dan menyebabkan infeksi.

Penyebab Biang Keringat ini

Penyebab biang keringat bisa bermacam-macam diantaranya penggunaan pakaian yang terlalu tebal dalam kondisi cuaca panas. Iklim yang tropis seperti di Indonesia juga bisa menjadi penyebab adanya biang keringat pada bayi. Selain itu, belum berkembangnya kelenjar keringat pada bayi juga bisa membuatnya mengalami biang keringat. Sedangkan pada orang dewasa, biang keringat bisa juga terjadi karena aktifitas fisik yang terlalu intens.Baca juga Cara Menghilangkan Keringat Buntet pada Bayi di Wajah

Cara Mengatasi Biang Keringat Pada Bayi

Setelah mengetahui jenis-jenis apa saja yang ada pada biang keringat, kini saatnya untuk mengetahui bagaimana cara mengatasi biang keringat yang benar baik bagi orang dewasa maupun bayi 2 atau belum 2 bulan sampai 12 bulan . Berikut beberapa diantaranya:

1. Pakaian yang tepat
Para ibu seringkali beranggapan bahwa bayi akan mudah merasa kedinginan sehingga memakaikannya pakaian yang serba tebal ditambah dengan popok. Pakaian pada bayi harus juga disesuaikan dengan suhu atau cuaca dimana bayi berada. Memakaikan pakaian yang tipis dan longgar justru lebih dianjurkan jika bayi berada diruangan yang panas atau sirkulasi udara yang kurang baik.

2. Hindari tempat lembab dan panas
Untuk menjaga agar biang keringat pada bayi tidak terjadi maka sebaiknya bayi ditempatkan diruangan yang tidak lembab maupun panas. Kondisi tersebut bisa memicu bayi untuk terkena biang keringat. Pilihlah ruangan atau tempat yang nyaman dan sejuk sehingga bayi tidak intens mengeluarkan keringat.

3.  Mandi teratur
Bayi juga membutuhkan mandi agar kulitnya tetap sehat dan segar. Dengan mandi, maka kulit bayi bisa melepaskan sisa-sisa keringat yang mengendap. Tidak perlu memandikan bayi terlalu sering. Sebaiknya jangan memandikan bayi lebih dari dua kali sehari apalagi jika cuaca tidak terlalu panas. Mandi terlalu sering bisa mengikis kelembaban alami kulit.

4. Mengganti popok secara teratur
Popok harus diganti secara berkala meskipun popok tersebut belum penuh dengan air kencing bayi. Popok menutupi kulit sehingga kulit terkadang sulit untuk bernafas dan keringat yang dikeluarkan akan terjebak didalam popok sehingga mengiritasi kulit. Maka gantilah popok secara berkala minimal 4 jam sekali.

5.  Pakaikan lotion khusus bayi
Jika bayi terkena biang keringat bisa dioleskan lotion khusus bayi yang memiliki sifat menenangkan kulit baik yang mengalami gatal ataupun peradangan. Namun jika biang keringat pada bayi tidak kunjung sembuh, maka sebaiknya segera konsultasikan pada dokter anak atau dokter kulit dan kelamin.

Mengatasi biang keringat yang terjadi pada bayi memang sedikit menyulitkan. Bayi lebih cenderung sering berbaring sehingga membuat punggungnya rentan terkena biang keringat. Selain itu, bayi juga harus selalu memakai popok. Maka, kedisiplinan ibu dalam merawat kebersihan kulit bayi beserta pakaian dan tempat tidur bayi sangat dibutuhkan agar biang keringat pada bayi bisa dihindari.
Sekian saja ulasan kami tentang biang keringat pada anak bayi dari kami www.obatgatal2.com
Continue reading

Cara Menghilangkan Keringat Buntet pada Bayi di Wajah Muka Dan di Punggung

Pernahkah anda mendengar tentang keringat buntet? Ini merupakan istilah untuk biang keringat yang bisa terjadi pada bayi maupun orang dewasa. Namun bayi lebih rentan mengalami biang keringat karena berbagai hal. Salah satu penyebab yang sangat tinggi adalah karena kelenjar keringat pada bayi belum berfungsi dan berkembang dengan cukup baik.

Cara Menghilangkan Keringat Buntet pada Bayi di Wajah Muka Dan di Punggung


Keringat buntet atau biang keringat sendiri terdiri dari beberapa jenis disertai tanda-tanda yang bisa dikenali. Untuk kasus biang keringat yang paling ringan adalah adanya biltil-bintil berisi cairan jernih yang mudah pecah dan biasanya akan hilang dengan sendirinya. Ia juga tidak menimbulkan rasa gatal maupun perih. Sedangkan pada kasus biang keringat yang paling parah adalah adanya bintil-bintil berwarna merah disertai nanah. Ia menimbulkan sensasi gatal dan sakit. Bahkan kulit mengalami peradangan dan ruam parah.Sebelum ke pokok bahasan kita kenali dulu sebab keringat buntet baik pada anak bayi dan juga orang dewasa.
Cara Menghilangkan Keringat Buntet pada Bayi di Wajah Muka Dan di Punggung

Penyebab keringat buntet

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai biang keringat, ada baiknya jika kita mengetahui penyebabnya sehingga lebih mudah dalam melakukan tindakan pencegahan dan pengobatannya. Berikut beberapa penyebab biang keringat yang seringkali terjadi pada bayi:

Penyumbatan pada kelenjar keringat
Penyumbatan pada kelenjar keringat ataupun pori-pori kulit bayi memang sangat rentan terjadi. Hal ini karena kelenjar keringat bayi belum berkembang dengan baik. Maka sel-sel kulit mati yang menyumbat pori bisa membuat keringat terjebak dan menyebabkan bintil-bintil yang menimbulkan rasa gatal dan perih.

Buruknya ventilasi udara
Ventilasi udara yang buruk bisa memicu bayi untuk berkeringat sehingga kulit bayi bisa terlalu lembab dan muncullah keringat buntet. Terutama di daerah-daerah yang memiliki iklim panas atau kelembaban yang tinggi maka ventilasi adalah hal yang sangat penting untuk diperhatikan agar bisa mencegah keringat buntet.

Kurang terjaganya kebersihan bayi
Kebersihan bayi juga bisa sangat menentukan dan bisa menjadi penyebab timbulnya biang keringat. Misalnya saja bayi dibiarkan ketika pakaiannya sudah basah terkena keringat. Pakaian yang basah karena keringat tentu saja tidak sehat dan bisa menginfeksi kulit. Selain itu, menidurkan bayi diatas karpet tanpa alas tambahan juga bisa menimbulkan keringat buntet karena permukaan bahan karpet biasanya menyimpan banyak debu yang bisa menutupi pori-pori kulit bayi.

Dehidrasi
Dehidrasi juga bisa menjadi penyebab timbulnya biang keringat. Bayi yang mengalami dehidrasi biasanya tubuhnya akan terasa lebih panas atau gerah. Hal tersebut memicu kelenjar keringat untuk memproduksi keringat dalam jumlah yang banyak untuk menstabilkan suhu tubuh. Saat keringat diproduksi secara berlebihan maka bisa terjadi penyumbatan dan timbullah biang keringat. Untuk itu, jagalah agar bayi senantiasa terhidrasi dengan baik dengan pemberian minum atau asi yang cukup.

Cara Menghilangkan Keringat Buntet Pada Bayi Di Wajah Muka Dan Di Punggung

Keringat buntet memiliki istilah medis yaitu Miliaria. Bagian kulit pada tubuh yang sering terkena adalah leher, lipatan ketiak, wajah, punggung, serta perut. Untuk menghilangkan biang keringat dengan lebih cepat bisa dilakukan beberapa hal berikut ini:

  1. Lotion calamin
    Cara dan Tips Menghilangkan Keringat Buntet pada orang dewasa dan anak pertama Lotion calamin memiliki efek yang baik untuk mengurangi gatal pada kulit serta membantu menghilangkan keringat buntet. Untuk bayi sebaiknya hindari lotion calamin yang mengandung menthol atau alkohol agar tidak terasa panas dikulit. Lotion ini bisa dioleskan pada bagian kulit yang teriritasi oleh biang keringat.
  2.  Pakaian tipis
    Cara Menghilangkan Keringat Buntet di punggung tanpa obat kedua yaitu gunkan pakain yang tipis. Untuk mencegah dan mengatasi biang keringat sebaiknya pilihkan pakaian yang tipis dengan bahan yang mudah menyerap keringat. Dengan begitu, bayi bisa terhindari dari penyumbatan pori-pori yang mengakibatkan biang keringat muncul. Selain itu, bahan pakaian yang mudah menyerap keringat akan mampu membuat keringat menguap dengan baik dan tidak bertumbpuk pada kulit.
  3. Bedak tabur
    Cara Menghilangkan Keringat Buntet Di Wajah ketiga bsia menggunakan   Bedak tabur. Ini juga bisa digunakan untuk mengatasi keringat buntet. Bedak tabur berfungsi untuk menyerap keringat berlebih dan mencegah terjadinya infeksi yang dikarenakan kondisi kulit yang terlalu lembab karena keringat. Pilihlah bedak tabur khusus bayi yang memiliki kandungan alami dan tidak mengiritasi. Sebaiknya hindari jenis bedak krim atau bedak kocok karena akan terlalu menempel dikulit dan malah bisa menyumbat pori sebagai jalan keluar keringat yang utama.
  4. Hindari model pakaian ketat
    Banyak ibu yang kurang mengerti dengan kondisi bayi dan memakaikan pakaian yang sesuai dengan keinginannya. Seperti misalnya memakaikan legging pada bayi agar terlihat trendy. Padahal pakaian ketat sebenarnya bisa menghalangi kulit bayi untuk dapat memproduksi keringat dengan baik. Lebih baik untuk memilih pakaian yang longgar untuk sehingga bisa mencegah timbulnya keringat buntet. Memakaikan pakaian lembut dan longgar juga sangat diwajibkan ketika kulit bayi dihinggapi biang keringat agar proses penyembuhannya bisa lebih cepat.
  5.  Perbaiki ventilasi ruangan
    Ventilasi yang buruk seringkali menyebabkan sirlulasi udara dan suhu disuatu ruangan menjadi tidak bersahabat terutama pada bayi yang notabennya memiliki kulit yang masih sensitif. Maka dari itu, sebaiknya ventilasi ruangan yang digunakan bayi diperbaiki karena bisa jadi itu adalah faktor penyebab timbulnya biang keringat pada bayi.
  6.  Gunakan waslap untuk membasuh
    Cara Menghilangkan Keringat biang keringat dengan waslap .Jika bayi berkeringat berlebihan sebaiknya segera lap wajah, punggung serta bagian tubuh lainnya yang berkeringat dengan waslap bersih dan basah untuk menyingkirkan keringat berlebih dan agar kulit bayi bisa kering. Setelah menggunakan waslap basah, kulit bisa dibiarkan sampai kering dengan sendirinya ataupun dilap menggunakan handuk kering yang lembut. Cara ini bisa meminimalisir keringat buntet agar tidak membuat kulit terlalu lembab yang bisa menjadi lahan yang baik untuk biang keringat berkembang dan menginfeksi kulit.
  7. Hindari lotion yang mengandung alkohol
    Seringkali ibu menggunakan berbagai macam lotion berharap untuk bisa menghilangkan biang keringat pada anak. Namun perlu diperhatikan bahwa beberapa lotion atau bedak kocok ada yang berisi kandungan alkohol. Sehingga tidak disarankan untuk digunakan pada bayi yang kulitnya masih sangat sensitif. Bahkan sangat tidak dianjurkan untuk mengoleskan lotion berbahan alkoho tersebut diarea wajah karena wajah adalah area yang lebih sensitif dibanding area kulit lainnya.
    Gunakan bedak dingin
  8. Cara Menghilangkan Keringat Buntet Di Muka  selanjutnya pakai bedak dingin. Perlu diketahui bahwa Bedak dingin baik untuk mengatasi biang keringat. Biasanya kita lebih mengenalnya dengan istilah bedak salicyl. Bedak ini memang memiliki efek mendinginkan sehingga nyaman untuk digunakan pada bayi yang mengalami keringat buntet. Salicyl juga aman untuk digunakan pada berbagai area kulit mulai dari wajah sampau punggung. Gunakan bedak salicyl terutama setelah bayi dimandikan dan kulitnya sudah kering.

Kapa harus ke dokter bayi yang kena keringat Buntet?

Miliaria atau biang keringat memang bukan penyakit yang mematikan dan biasanya akan sembuh dengan sendirinya. Namun jika kondisi kulit bayi semakin memburuk sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter spesialis kulit terutama jika gejala sudah dibarengi dengan adanya demam tinggi 38 derajat. Jika setelah diobati sendiri selama empat hari biang keringat tak kunjung membaik, sangat disarankan untuk menghubungi dokter untuk mengetahui apakah itu merupakan keringat buntet atau gangguan kulit lainnya. 

Sekianlah artikel kesahatan tentang keringat buntet dari kami www.obatgatal2.com kami jika ingin mengenal berabagai macam penyakit kulit lainnya silahkan kunjungi kami karena akan kami bahas semua jenis penyakit kulit di sini.
Continue reading