Selasa, 11 April 2017

Cara-Cara Menghilangkan Panu Di Muka Dengan Cepat Secara Alami

Dibutuhkan Cara Menghilangkan Panu Di Muka agar pertumbuhan jamur tidak semakin meluas. Jika biasanya panu banyak terjadi disekitar leher atau punggung, nyatanya panu juga bisa terdapat pada bagian wajah seseorang. Buka hanya rasa gatal yang membuat penderita tidak nyaman tetapi juga karena bercak berwarna putih yang membuat penampilan kulit tidak bagus. Warna kulit wajah jadi terlihat tidak merata sehingga akan mempersulit penggunaan make up.

Cara Menghilangkan Panu Di Muka bisa dilakukan secara alami maupun menggunakan resep dokter. Namun jika kondisi tidak terlalu parah masih bisa diusahakan dengan pengobatan alami. Selama ini masyarakat menganggap bahwa penyakit kulit biasanya menular, begitupun dengan panu. Namun nyatanya panu bukanlah penyakit kulit menular karena ia disebabkan jamur malassezia yang notabennya merupakan jamur yang tumbuh disetiap kulit manusia. Hanya saja jamur tersebut berpotensi menyebabkan panu jika berkembang secara berlebihan dan disebabkan oleh beberapa faktor.
Cara-Cara Menghilangkan Panu Di Muka Dengan Cepat Secara Alami

Cara Menghilangkan Panu Di Muka Dengan Cepat Secara Alami

Menghilangkan panu bisa dengan menggunakan cara alami. Cara yang dilakukan tergolong aman karena menggunakan bahan-bahan alami yang bisa kita temui sehari-hari.

Cara Menghilangkan Panu Di Muka tanpa bekas

Berikut beberapa bahan yang bisa digunakan untuk menghilangkan panu diwajah:
  1. Jeruk nipis
    Jeruk nipis kaya akan vitamin C sebagai antioksidan alami yang dibutuhkan oleh tubuh. Namun tidak hanya itu, antioksidan yang terkandung dalam jeruk nipis juga bisa menjadi bahan dalam Cara Menghilangkan Panu Di Muka karena ia mampu menangkal pertumbuhan jamur. Caranya mudah saja. Potong jeruk nipis menjadi beberapa bagian kemudian oleskan potongan tersebut pada wajah yang berpanu. Bisa juga dengan cara memeras air jeruk nipisnya terlebih dahulu untuk kemudian diaplikasikan pada wajah yang berpanu. Diamkan selama 10-15 menit kemudian bilas wajah dengan air bersih. Pastikan kondisi wajah dalam keadaan bersih saat akan melakukan pengobatan menggunakan jeruk nipis ini. Lakukan hal ini 1-2 kali sehari.
  2. Belimbing wuluh
    Belimbing wuluh memiliki citarasa yang super masam. Maka bisa dipastikan ia tinggi akan vitamin C. Ia bisa digunakan sebagai Cara Menghilangkan Panu Di Muka secara alami. Caranya mudah yaitu dengan mencuci bersih 2-3 belimbing wuluh kemudian tumbuk sampai halus. Lalu oleskan tumbukan tersebut pada area wajah yang berpanu. Namun akan timbul sensasi perih yang cukup menyengat. Jika kulit anda sensitif maka bisa menggunakan metode lain selaindioles langsung. Masukkan tumbukan belimbing pada kain bersih atau selembar tisu. Barulah kemudian ditotol-totolkan pada area panu diwajah. Diamkan selama 10-15 menit kemudian bilas wajah dengan air bersih. Perawatan ini bisa dilakukan sehari sekali.
  3. Cuka apel
    Cuka apel memang sudah banyak digunakan untuk menjaga kecantikan dan kesehatan kulit. Ia pun bisa kita gunakan untuk Cara Menghilangkan Panu Di Muka. Kita bisa mendapatkan cuka apel di supermarket besar. Pastikan memilih cuka apel murni. Untuk digunakan pada wajah berpanu, seduhlah teh hijau setengah cangkir kemudian tambahkan cuka apel pada air teh tersebut sebanyak satu sendok makan saja. Kemudian oleskan campuran tersebut pada wajah berpanu. Biarkan ia meresap ke kulit selama kurang lebih 20-30 menit. Lakukan hal ini dua kali sehari pagi dan malam agar hasilnya maksimal.
  4. Bawang Putih
    Bawang putih mengandung senyawa anti-bakteri dan jamur sehingga bisa digunakan sebagai Cara Menghilangkan Panu Di Muka. Prinsip dalam penggunaan bawang putih ini sebenarnya sama seperti halnya dalam mengobati jerawat. Pertama, pastikan kondisi kulit sudah bersih sebelum melakukan pengobatan ini. Kemudian kupaslah 1-2 siung bawang putih. Kemudian potong menjadi dua bagian lalu oleskan pada wajah yang terdapat panu. Biarkan selama beberapa menit atau kira-kira 15-20 menit. Kemudian bilas wajah dengan air bersih dan keringkan. Pengobatan ini bisa dilakukan 1-2 kali sehari.
  5. Belerang
    Belerang mengandung sulfur alami yang baik untuk menghilangkan jamur. Cara Menghilangkan Panu Di Muka menggunakan belerang bisa dengan cara menumbuk belerang tersebut dan campurkan dengan minyak kelapa murni atau VCO beberapa tetes. Kemudian aplikasikan pada bagian wajah yang berpanu. Pengobatan ini bisa dilakukan 2 kali sehari. Jika sulit mendapatkan belerang maka tidak ada salahnya untuk berendam dikolam pemandian air panas yang mengandung belerang.
  6. Getah pepaya
    Getah pepaya juga bisa dimanfaatkan untuk mengobati panu diwajah. Caranya mudah yakni cuci bersih pepaya muda. Kemudian tinggal ambil getah dari pepaya yang masih muda tersebut lalu aplikasikan pada wajah yang ada panu. Pastikan kondisi kulit sudah bersih saat akan diolesi getah pepaya ini. Getah ini bisa mengakibatkan efek samping seperti gatal ataupun perih. Jadi bagi pemilik kulit sensitif sebaiknya tidak menggunakan Cara Menghilangkan Panu Di Muka dengan menggunakan getah pepaya seperti ini karena dikhawatirkan akan membuat kulit iritasi.
  7. Lengkuas
    Lengkuas atau laos juga bisa digunakan untuk menghilangkan panu diwajah secara alami. Pertama, cuci bersih lengkuas kemudian potong-potong menjadi beberapa bagian. Oleskan potongan lengkuas pada wajah yang terkena panu. Diamkan selama beberapa menit atau sekita 20-30 menit. Kemudian bersihkan wajah dengan air bersih setelahnya. Pengobatan ini bisa dilakukan 1-2 kali sehari.
    Perlu diketahui bahwa pengobatan dengan menggunakan bahan-bahan alami akan memerlukan waktu untuk dapat memberikan hasil sehingga tidak bisa mengharapkan agar panu dapat sembuh dalam semalam atau sehari saja. Dibutuhkan ketelatenan dan kesabaran dalam merawat kulit wajah dari panu terlebih karena kulit wajah itu salah satu area kulit yang sensitif. Penggunaan bahan alami salah satunya untuk mencegah agar kulit tidak teriritasi saat pengobatan meskipun hal tersebut masih bisa saja terjadi untuk para pemilik kulit sensitif. Baca lagi artikel obat gatal sebelumnya: Apa Obat Panu Mujarab Alami Dan Resep Dokter Yang Bagus Paling Dicari.

Cara Menghilangkan Panu Di Muka Dengan Pencegahan

Panu bisa datang dan pergi sehingga perlu untuk melakukan pencegahan seperti berikut:
  • Gunakan sunblock yang mengandung spf saat melakukan kegiatan diluar rumah agar wajah tidak terpapar sinar matahri langsung yang dapat merusak kulit dan menyebabkan panu.
  • Pakailah pakaian yang terbuat dari bahan yang nyaman dan mampu menyerap keringat dengan baik. Karena jika tubuh kepanasan maka wajahpun akan begitu dan itu akan memicu keringat yang merupakan tempat terbaik untuk jamur berkembang.
  • Pakailah produk perawatan kulit wajah yang bisa mengurangi minyak berlebih. Kulit berminyak bisa menjadi penyebab pertumbuhan jamur sehingga jika kita memiliki kulit berminyak bisa menggunakan produk perawatan yang bisa mengurangi produksi minyak.
Panu di wajah memang sangat mengganggu karena warna kulit akan tampak tidak merata. Terutama bagi mereka pemilik kulit gelap, maka panu akan tampak jelas terlihat diwajah. Sehingga memang sangat perlu untuk mengobati jamur tersebut. Bagi wanita terutama, kulit wajah adalah aset berharga yang harus dirawat dan dilindungi. Maka jika terdapat panu diwajah bisa mencoba untuk mempraktekkan Cara Menghilangkan Panu Di Muka secara alami seperti diatas. Sekian saja dulu dari kami www.obatgatal2.com , semoga manfaat.
Continue reading

Senin, 10 Oktober 2016

Obat Gatel Herbal Dan Resep Dokter Di Apotik Karena Jamur pada kulit dan Seluruh Badan

Obat gatel - Kulit gatel yang diakibatkan oleh jamur adalah yang paling sering terjadi, akibat dari panasnya udara atau udara kotor yang berdebu, atau kebiasaan kita mandi ditampat dengan air yang kotor adalah salah satu pemicu utama mengapa terasa gatel dan terserang jamur. Jamur biasanya mendiami tempat – tempat kotor, udara kotor, dan air kotor.

Contoh Obat Gatel Herbal Dan Resep Dokter Di Apotik Karena Jamur pada kulit  dan Seluruh Badan

 Kulit gatel yang disebmabkan jamur biasanya panu, kadas, kurap, kutu air hingga eksim dan sering dianggap sebagai pmenyakit menjijikkan, akibat penderitanya kurang memperhatikan masalah kebersihan, menggaruk bagian tubuh yang gatel memang memuaskan dan menghilangkan gatel. Tapi justru tak menghilangkan masalah. Menggaruk dengan sembarangan bisa mengakibatkan ruam dan lecet pada kulit Anda. Apabila didiamkan penyakit kulit ini bisa cukup parah dan pengobatannya juga tidak bisa sembarangan karena biasanya tergantung pada jenis yang menyerang.

Obat Gatel Herbal Dan Resep Dokter Di Apotik Karena Jamur pada kulit  dan Seluruh Badan

Obat Gatel Herbal Untuk Jamur

Obat gatel herbal adalah obat alami atau dari bahan tradisional yaitu dengan bahan alami yang bisa kita temukan dengan mudah di sekitar lingkungan mulai dari tanaman atau tumbuhan yang bisa diperoleh dengan mudah, kemudian diramu dengan cara atau dengan proses tertentu dan apabila dikonsumsi tidak menimbulkan efek samping apapun, diantaranya adalah:

1. Lidah Buaya
Kegunaan lidah buaya untuk perawatan kulit tidak perlu disangsikan lagi, begitu pula manfaatnya untuk kesehatan. Dari dulu lidah buaya memang sudah dikenal untuk mengatasi berbagai jenis dan macam masalah kesehatan dan juga kecantikan. Gel yang terdapat pad lidah buaya mengandung banyak aloe vera dan gel tersebutlah yang bisa digunakan sebagai obat atau solusi untuk mengatasi berbagai macam masalah kesehatan atau kulit.

Caranya:
Ambil lidah buaya yang berukuran sedang dan cuci sampai bersih. Potong bahan ini untuk dijadikan dua bagian dan ambil gel secara hati-hati, jangan sampai terkena getahnya supaya tidak memperparah rasa gatal. Gel yang diambil bisa dijadikan sebagai obat oles pada kulit yang gatal karena jamur. Gel bisa menimbulkan rasa dingin yang bisa meredakan rasa gatal dan lakukan secara rutin paling tidak 3 kali atau lebih.

2. Daun Salam
Daun salam juga sangat efektif untuk melawan gatal karena jamur.
Caranya:
Siapkan daun salam, cuci dulu sampai bersih. Haluskan daunnya dan tempelkan pada area kulit yang gatal karena jamur. Lakukan secara rutin sampai gatal jamur menghilang.

3. Daun Bidara dan Minyak Kelapa
Konon, daun ini adalah daun yang paling ditakuti oleh bangsa jin, tetapi bukan itu yang akan dibahas. Daun ini sangat berkhasiat karena dapat digunakan untuk meredakan rasa gatal pada kulit karena jamur.

Caranya:
Siapkan daun bidara dan cuci dulu sampai bersih kemudian direbus. Campurkan dengan minyak kelapa dan oleskan atau tempelkan pada kulit yang gatal.

4. Daun Mahkota Dewa
Daun mahkota dewa yang berkhasiat sekali mengatasi penyakit panas dalam, ternyata ampuh juga untuk mengobati penyakit gatel, caranya bisa dibilang cukup mudah yaitu tinggal menghaluskan daun tanpa campuran apapun dan tinggal dioleskan ke tempat yang gatel.

5. Cuka Apel
Ada banyak manfaat yang bisa anda temukan pada cuka apel terutama untuk perawatan kesehatan dan kecantikan. Cuka apel bisa digunakan untuk mengatasi bau kaki, bau ketiak dan lainny seperti meringankan gatal karena jamur.

Caranya:
Teteskan cuka apel di bagian kulit yang terasa gatal karena jamur. Fungsi cuka sebagai obat gatel tradisional adalah membunuh kuman dan bakteri yang menyebabkan rasa gatel di kulit.

6. Jahe
Selama ini jahe dipercaya sebagai tanaman obat yang bisa digunakan untuk mengatasi penyakit seperti perut kembung, sakit tenggorokan dan bahkan bisa dijadikan sebagai obat gatel karena jamur. bukan saja itu jahe juga bisa dijadikan obat gatel karena alergi.

Caranya:
Siapkan 30 gram rimpang jahe dan cuci sampai benar-benar bersih. Sediakan cuka 60 cc dan gula merah secukupnya. Tambahkan juga beras putih secukupnya. Semua bahan tersebut direbus menjadi satu dengan 800 cc air dan terus direbus sampai air tinggal separuh yaitu 400 cc. Biarkan air rebusan dingin, kemudian saring. Minum air rebusan ini sebanyak 3 kali sehari.

Mrek Obat Gatel Resep Dokter Di Apotik Karena Jamur

Jika tadi adalah obat gatel alami maka disini kita akan informasikan apa saja nama obat gatel di apotik sesuai denagn resep dokter.


1. Miconazole
Adalah obat gatel di apotik yang berfungsi untuk mengatasi infeksi jamur pada bagian tubuh yang lembab seperti pada bagian ketiak, selakangan, vagina dan mulut.

2. Myicoral
Myicoral merupakan obat jamur kulit paling ampuh yang sering direkomendasikan oleh dokter yang juga dapat dibeli secara mudah di apotik baik anda menggunakan resep dokter atau tidak. Obat berbentuk tablet ini dapat menyembuhkan panu yang diakibatkan oleh jamur dengan sangat cepat dari dalam tubuh. Walaupun reaksi dari meminum obat ini pada awalnya akan terasa sangat gatel. Namun, Anda tidak perlu khawatir karena itu merupakan reaksi dari terbunuhnya jamur yang kemudian menyebar pada kulit dan ketika bercak seperti panu tersebut sudah hilang, maka gatal yang anda rasakan juga akan ikut hilang.

3. Griseofulvin
Griseofulvin adalah obat gatel jamur kulit yang diminum dan sangat ampuh untuk mengobati infeksi jamur kulit terutama pada bagian kuku kaki dan kuku tangan. Obat jamur kulit ini tersedia dalam dua bentuk, yaitu tablet dan cairan yang bisa diminum dan sudah termasuk pada daftar obat yang sering direkomendasikan oleh Badan Kesehatan Dunia, dan bisa dikatakan sebagai obat utama yang dibutuhkan oleh manusia dalam sistem kesehatan dasar.


4. Fungiderm
Fungiderm bisa menjadi solusi yang tepat untuk anda yang ingin mengatasi infeksi jamur terutama pada area kulit dan kuku, dengan mengoleskan obat gatel jamur ini pada kulit. Berbentuk krim yang dioleskan teratur dan tidak pernah berhenti sebanyak 2-3 kali sehari dengan cara mengoleskannya di bagian kulit yang terkena infeksi jamur selama sekitar 10 sampai 14 hari. Dibutuhkan konsistensi dalam pengobatannya supaya kulit Anda yang terserang jamur secara perlahan akan dapat sembuh.
Tetapi, jika infeksi yang muncul adalah di bagian sela-sela jari kaki, biasanya waktu penyembuhan membutuhkan waktu yang lama, bahkan hingga 1 bulan.


5. Ketoconazole
Obat gatel Ketoconazole di apotik ini merupakan salah satu obat anti jamur yang masuk dalam golongan azole dengan cara kerja menghambat enzim pertumbuhan jamur yang selalu menjadi pilihan untuk mengobati gatal di kulit badan, lipatan kulit serta kaki karena infeksi jamur dan bahkan sering dipakai untuk mengatasi ketombe. Lebih detailnya baca Manfaat, Cara Kerja Obat Ketoconazole untuk Keputihan, Panu dan Gatal di Selangkangan


6. Itraconazole
Itraconazole adalah golongan obat anti jamur (antifungal) yang sangat ampuh untuk mengobati infeksi jamur yang parah. Obat gatel ini paling ampuh bekerja dengan cara membunuh jamur yang ada dan kemudian mencegah atau menghambat pertumbuhan jamur supaya tidak muncul kembali serta obat ini biasanya tersedia hanya dalam resep dokter.

Itulah beberapa obat gatel paling ampuh yang bisa Anda gunakan untuk mengatasi masalah jamur pada kulit. Penyakit jamur bisa dicegah dengan menjaga kebersihan kulit dan badan Anda dan apabila Anda telah terserang oleh penyakit ini, Anda bisa mengatasinya dengan menggunakan obat gatel tersebut diatas. Jangan lupa jika anda mengalami masalah gatal lagi kunjungi kami di www.obatgatal2.com.
Continue reading

Selasa, 13 September 2016

Obat Kulit Gatal Di Selangkangan Dan Tangan Secara Tradisional Dan Alami

Obat kulit gatal mungkin adalah satu-satunya yang anda pikirkan ketika anda merasa sensasi gatal yang luar biasa di bagian selangkangan atau tangan. Ya, gatal di daerah selangkangan adalah masalah yang kerap terjadi, yang bisa menyerang siapapun dan faktanya, lebih kerap terjadi pada pria. Untuk masalah gatal di selangkangan, seringkali disertai iritasi sebab letaknya adalah di bagian lipatan kulit. Sedangkan untuk gatal di bagian tangan, yang paling sering terjadi adalah d bagian sela-sela jari. Rasa gatal tersebut tentu menimbulkan rasa yang tidak nyaman yang bahkan bisa menjadi masalah ruam atau lecet jika tidak segera diatasi.

Obat Kulit Gatal Di Selangkangan Dan Tangan Secara Tradisional Dan Alami

Nah, sebelum anda memutuskan menggunakan obat kulit gatal, akan lebih baik jika anda segera mencari penyebabnya terlebih dahulu. Sebab, ada banyak jenis gatal pada kulit dan bisa terjadi karena banyak penyebabnya. Agar masalah segera bisa diselesaikan, syaratnya adalah mengetahui penyebab atau akar masalahnya dan kemudian memilih obat yang tepat sesuai dengan penyebab tersebut.

Penyebab Kulit Gatal

Penyebab kulit menjadi gatal terutama pada area selangkangan adalah karena adanya campuran lembab, panas dan juga adanya gesekan kulit dengan pakaian yang membuat kulit memerah dan kemudian mengalami iritasi. Gatal seperti ini juga bisa disebabkan karena mikoorganisme yang tumbuh di area tersebut seperti jamur dan bakteri. Perlu dicatat bahwa bakteri bisa tumbuh jauh lebih cepat jika area selangkangan menjadi hangat dan lembab. Faktor utama munculnya gatal-gatal adalah kurang menjaga kebersihan dan kurang membiasakan hidup bersih terutama saat menjalankan aktifitas sehari-hari.
Obat Kulit Gatal Di Selangkangan Dan Tangan Secara Tradisional Dan Alami

Obat Kulit Gatal Di Tangan dan tangan Secara Alami Tradisional


Nah, berikut beberapa obat kulit gatal alami untuk selangkangan dan tangan yang alami dan tradisional yang sudah kami lansir dari berbagai sumber.
1. Tanah liat
Mungkin agak aneh menggunakan tanah liat sebagai obat untuk mengatasi gatal di bagian selangkangan. Tetapi, untuk anda yang ingin mencoba, sebaiknya mengaplikasikannya saat terasa gatal di area tangan saja. Tanah bisa dijadikan obat kulit gatal secara alami, apalagi jika penyebabnya adalah karena iritasi, gatal karena gigitan serangga atau binatang lainnya. Tanah mampu bekerja dengan cara menyerap racun-racun yang menyebabkan gatal sehingga dapat mengurangi rasa gatal tersebut.

Caranya:
Campurkan tanah liat dan air sampai tampak seperti lumpur atau selai kacang. Kemudian, oleskan di bagian yang terasa gatal. Anda bisa menyiapkan tanah liat kemudian di oleskan di kain kasa dulu, lalu ditutup di bagian tangan yang gatal.

2. Lidah buaya
Untuk gatal yang disebabkan oleh alergi hingga dapat menyebabkan munculnya bentol-bentol yang berisi cairan, anda bisa menggunakan lidah buaya sebagai obat kulit gatal tradisional. Lidah buaya sudah banyak terbukti secara efektif untuk mengatasi berbagai macam penyakit kulit, sehingga anda bisa menggunakannya untuk bagian kulit gatal yang kering atau berair.

Caranya:
Cukup potong terlebih dahulu daun lidah buaya. Gunakan cairan atau gelnya sebagai olesan untuk mengatasi rasa gatal di area selangkangan atau tangan. Sisa potongannya bisa disimpan di freezer sampai 1 minggu sehingga anda bisa menggunakannya untuk lain waktu.

3. Kunyit
Bahan dapur yang satu ini juga bisa bekerja secara alami untuk obat kulit gatal di mulut. Kunyit sudah menjadi obat untuk gatal di kulit sejak jaman dahulu dan bahkan bisa mengatasi masalah kulit lainnya. Untuk menggunakannya sebagai obat, sangat disarankan untuk memilih kunyit yang sudah tua.

Caranya:
Cukup tumbuk kunyit yang sudah anda siapkan dan dicampur dengan beberapa lembar daun sambiloto sampai benar-benar halus. Pastikan bahwa kedua bahan yang akan ditumbuk tersebut sudah dicuci sampai bersih supaya tidak ada kuman yang tersisa dan membuat masalah iritasi pada kulit. Gunakan campuran bahan tersebut yang sudah ditumbuk untuk dioleskan pada bagian tubuh yang gatal termasuk untuk selangkangan dan tangan.

4. Lemon dan minyak kelapa
Cara selanjutnya yang bisa anda lakukan untuk obat kulit gatal berair adalah campuran lemon dan minyak kelapa sebagai cara yang cukup mudah. Gunakan jeruk lemon dan minyak kelapa untuk menuntaskan gatal di tangan atau di area manapun termasuk selangkangan.

Caranya:
Peras terlebih dahulu jeruk lemon. Air perasan jeruk lemon harus dicampur sampai rata dengan minyak kelapa. Gunakan campuran bahan ini sebagai olesan untuk kult yang gatal. Kemudian, diamkan selama satu malam dan lakukan sampai gatal-gatal tersebut benar-benar hilang.

5. Petroleum Jelly
Memang sih untuk yang satu ini bukanlah obat kulit gatal secara tradisional atau alami, namun menurut kami sangat sayang jika tidak dibagikan. Petroleum Jelly adalah obat yang sangat manjur terutama untuk mengatasi berbagai jenis gatal di kulit dan bahkan cukup aman bekerja untuk kulit yang sensitif. Nah, jika anda merasa asing dengan nama obat ini, anda bisa menemukannya secara mudah di apotek atau supermarket. Merk umum yang ada di Indonesia adalah Nivea Petroleum Jelly.
Cara penggunannya juga terbilang praktis yaitu dengan hanya mengoleskannya seperti balsem di area yang dirasa gatal.

6. Petai Cina
Jika anda butuh obat gatal kulit seluruh tubuh yang alami dan tradisional untuk mengatasi rasa gatal karena alergi atau kulit kering, gunakan jenis tumbuhan ini sebagai solusinya. Tanaman ini mampu bekerja efektif untuk menghentikan gatal karena alergi.

Caranya:
Gunakan 60 gram petai cina dan 10 lembar daun sirih. Rebus dua bahan tersebut dengan 600 cc air sampai benar-benar mendidih. Air dibiarkan hangat atau mendidih. Air rebusanya bisa digunakan untuk dioleskan ke bagian kulit yang gatal. Lalu bagaimana jika yang gatalnya anak-anak? silahkan Nama Obat Gatal Pada Kulit Anak Karena Jamur Dan Alergi Anjuran Dokter Kulit

Itulah beberapa informasi lengkap tentang obat gatal kulit ampuh yang bisa anda coba terutama jika anda lebih suka dengan cara alami atau tradisional. Penyakit kulit yang menyebabkan gatal memang terdengar sepele, tetapi bisa menyebabkan masalah di hari esoknya. Sebab, tidak hanya meninggalkan bekas permanen tetapi juga bisa membuat anda merasa terganggu terutama ketika penyebabnya belum anda ketahui secara pasti sehingga kerap muncul dan menyerang daerah yang sama. Untuk itu, sangat penting untuk menjaga kebersihan selalu. Jika anda tetap dalam kondisi bersih, tentu masalah gatal tidak akan muncul. 

Kebersihan lingkungan dan kebersihan tubuh juga harus diperhatikan terutama untuk pakaian atau barang yang akan digunakan. Jangan sampai malas membersihkan diri atau malas mandi atau sampai membiarkan semua barang yang anda miliki jarang dibersihkan. Mulailah dari hal sederhana seperti memperhatikan semua kebersihan lingkungan dan tubuh sehingga gangguan gatal di kemudian hari bisa dicegah. Perlu diingat bahwa bakteri bisa mudah menempel terutama di tempat yang lembab, untuk itu segera keringkan apapun barang yang anda miliki dan jemur di tempat yang panas atau yang terkena matahari agar bakteri tersebut bisa mati. Jika gatal yang kerap muncul adalah karena alergi, sudah menjadi kewajiban untuk menghindari makanan, minuman atau benda apapun yang menjadi pemicunya. Semoga artikel kesaehatan obatgatal2.com membantu!
Continue reading

Sabtu, 03 September 2016

Obat Gatal Alami Paling Ampuh untuk Kulit di Selangkangan dan di Badan Aman Utuk Ibu Hamil

Obat gatal alami belakangan ini sering dikembangkan oleh para ahli farmakologi maupun herbal karena melihat potensi alamiah dari kekayaan alam kita yang tiada terkira banyaknya. Dari sekian banyak potensi kekayaan alam yang berupa tetumbuhan itu, tak banyak yang bisa digali saripati manfaatnya. Karena itulah belakangan ini banyak sekali penelitian dikembangkan untuk menggali potensi kekayaan alam agar dapat bermanfaat sebagai alternatif pengobatan medis, yang belakangan kalah pamornya dengan pengobatan alternatif, herbal.

Obat Gatal Alami Paling Ampuh untuk Kulit di Selangkangan dan di Badan Aman Utuk Ibu Hamil

Namun sebelum kita melihat obat gatal alami apa saja yang sekarang ini tengah dikembangkan, alangkah baiknya kita tahu terlebih dulu kalau obat gatal alami biasanya untuk mengatasi gatal-gatal di Selangkangan dan di sekujur badan. Tubuh dan selangkangan merupakan daerah yang rawan dengan gatal, daerah tersebut menjadi lembab karena seringkali tertutup pakaian. Daerah yang lembab dengan demikian berpotensi untuk ditumbuhi jamur dan memicu gatal-gatal.
Obat Gatal Alami Paling Ampuh untuk Kulit di Selangkangan dan di Badan

Gatal sendiri adalah sebuah sensasi ketidaknyamanan di kulit seluruh tubuh akibat gangguan entah karena jamur, kuman hingga bakteri. Gangguan itu muncul karena faktor lingkungan, debu, kelembaban, interaksi sentuhan dengan orang lain, bahkan sampai karena kurangnya kita dalam menjaga kebersihan yang berpengaruh menjadikan kulit kita menjadi gatal. Namun ada pula gatal karena alergi, gatal yang disebabkan ekses dari penyakit dalam seperti diabetes. Banyak sekali ragam gatal, karena itu penyembuhannya juga beragam, dari yang ringan sampai yang berat, termasuk menyembuhkannya dengan medis maupun non medis. Golongan non medis misalnya dengan berbagai pencegahan, makanan-makanan tertentu penyebab timbulnya gatal sampai bahan-bahan herbal alami yang mungkin kita belum tahu khasiatnya.

Karena rasa tidak nyaman di kulit itulah membuat kita ingin menggaruk dengan tujuan untuk menghilangkan rasa sakit, atau minimal menguranginya. Tetapi nyatanya justru sebaliknya, bukannya hilang, rasa sakit itu malah semakin parah, tak hanya sakit tetapi ditambah lecet akibat kita menggaruk dengan kuku-kuku tajam. Nah loe. Itulah makanya, mengapa ketika sakit itu dilarang untuk menggaruknya, karena bisa jadi kuku kita panjang berpotensi menimbulkan lecet, kuku yang panjang juga menjadi sarang penyakit, kuman dan bakteri, bisa jadi juga gara-gara itu pula, gatal-gatal kita bisa menular pada orang lain karena kuku yang panjang itu jika kemudian menyentuh makanan dan dimakan orang lain, dan sebagainya

Ini Dia Obat Gatal Alami yang Paling Ampuh untuk Kulit Alami di Selangkangan dan Badan

Karena itulah, artikel ini ditulis yang bertujuan untuk memberi informasi pada publik bahwa ada obat gatal alami di sekitar kita, gatal tak semata-mata bisa disembuhkan melalui bantuan obat saja, bantuan non medis juga tengah dikembangkan, karena tidak setiap masyarakat kita menyukai pengobatan medis. Karena sudah jamak diketahui, pengobatan melalui medis terkadang menimbulkan efek samping dan berbiaya mahal. Adapun pengobatan dengan herbal, selain murah, aman, bahan tersebut juga mudah kita dapatkan di lingkungan sekitar kita, obat-obatan tersebut adalah sebagai berikut.

Penyebab Gatal di Selangkangan

Banyak penyebab timbulnya rasa gatal di Selangkangan, Selakangan ini terletak di antara lipatan bagian dalam paha. Salah satu penyebab gatal di Selangkangan karena kondisi di bagian tersebut kurang terjaga kebersihannya, sehingga mengakibatkan timbulnya jamur pada kulit, apalagi jika adalah orang gemuk, mudah berkeringat berpakaian ketat, sehingga daerah tersebut kurang terkena sentuhan matahari, maka gatal-gatallah yang terjadi, karena pada daerah yang lembab, tidak terkena angin dan sinar matahari, jamur cepat berkembang biak, jika demikian yang terjadi rasa gatal yang menyiksa benar-benar anda rasakan.

Cara mengobati gatal di selangkangan dan pantat juga badan tanpa Obat

Ini beberapa cara mengatasi gatal tanpa obat
1. Tidak Menggaruknya
Segatal apapun kulit dan Selangkangannya, kalau bisa diusahakan agar jangan digaruk, sebab menggaruk kulit bisa berpotensi kulit menjadi lecet sehingga yang terjadi bukannya gatal itu sembuh malah menimbulkan masalah lainnya, misalnya kulit lecet

2. Pakaian Bersih Kuncinya
Sebelum kita beranjak pada obatnya, sebaiknya kita melakukan pencegahan terlebih dulu, misalnya dengan rajin-rajin membersihkan bagian selangkangan setiap hari, dan mengeringkannya sebelum memakai celana dalam. Tak hanya itu, agar kita memperhatikan kebersihan celana dalam kita, sebelum dipakai untuk menghambat pertumbuhan jamur. Paling tidak, 2 kali sehari, pagi dan sore harus berganti celana dalam untuk mencegah jamur

2. Tidak Saling Menukar Pakaian dan Handuk
Dan ini yang sering dlupakan orang, untuk tidak bertukar handuk dan pakaian sejenis dengan orang lain yang tidak kita tahu riwayat penyakitnya. Tukar menukar pakaian seperti itu berpotensi bertukar penyakit pada akhirnya, kita tidak sadar, kuman dan bakteri menempel pada handuk atau pakaian tersebut, khususnya untuk yang masih kotor dan belum dicuci. Selain itu dengan tukar

3.Hindari Pakaian Ketat dan Tidak Mampu Menyerap Keringat
Pakaian ketat selain menyiksa, juga mengakibatkan pemakainya bisa menyebabkan gatal-gatal di Selangkangan, karena itulah pakai pakaian yang longgar, sehingga minimal angin bisa masuk, atau memakai pakaian dari bahan yang mampu menyerap keringat seperti katun, sehingga keringat yang banyak keluar di area Selangkangan bisa terserap sehingga tidak berpotensi tumbuh jamur

4.Sabun Tak Cukup Wangi Tapi Harus Antiseptik
Selain itu dengan memakai sabun antiseptik, selama ini kita memakai sabun jenis apa? Hanya sabun yang mengandalkan wangi untuk membuat badan lebih wangi boleh-boleh saja, tetapi ada sabun yang mengandalkan wangi tetapi tidak membersihkan kuman. Maka, bacalah komposisinya, fungsinya, termasuk jenis sabun yang apa, jika Ia sejenis sabun antiseptik, yang kurang wangi sesungguhnya tetap lebih baik asalkan Ia mampu membersihkan kuman karena bersifat antiseptik

5. Membersihkan Kutu Air di Kaki Karena Berpotensi Menular di Selangkangan
Dan yang paling penting, periksalah gatal-gatal di Selakangan ini penyebabnya darimana? Jika penderita memiliki kutu air di kaki atau jamur di kaki, bisa jadi penyebaran itu akan sampai ke Selangkangan, dan yang perlu dilakukan adalah mengobati kutu air di bagian kakinya dulu sebelum terlalu parah sampai di Selakangan.

Obat Gatal yang alami dan ampuh

Obat-obatan Herbal untuk Gatal di Tubuh dan Selangkangan
1. Daun Salam
Cara memakainya dengan menghaluskan daunnya dan menempelkan pada kulit yang gatal entah itu di Selangkangan maupun tubuh anda, dimana pusat rasa sakit terasa sekali. Daun Salam ini selain efektif untuk mengurangi rasa sakit juga melawan rasa gatal hingga mengeringkan luka akibat gatal tersebut yang diakibatkan oleh jamur

2.Daun Mahkota Dewa
Daun ini disebut demikian karena keampuhannya mengatasi segala penyakit, yang selama ini kita kenal nampaknya hanya sebagai spesialis penyakit dalam, tapi ternyata juga bisa untuk menyembuhkan gatal, caranya dengan mengoleskannya di pusat rasa sakit, setelah lebih dulu ditumbuk, tak perlu dicampuri apa-apa agar khasiatnya tidak hilang.

3.Obat gatal alami yang diminum
  • sediakan bahan beriku ini: sekitar  30 gr temulawak, 20 gr kunyit yang sudah bersih, 10 gr sambiloto.
  • cuci bersih semua bahan, rebus dengan air secukupnya (untuk dua hari hingga lima harian), lalu saring.
  • Minum obat ini 2 kali sehari sampai gatal anda sembuh. 
 Karena semua ramuan diatas adalah alami maka aman bagi ibu hamil dan anak-anak .
Nah, demikian obat gatal alami dari www.obatgatal2.com untuk badan dan selangkangan anda, jika memang masih terasa rasa sakitnya setelah diberi obat herbal tersebut, segera konsultasikan pada dokter terdekat.
Continue reading